Jangan Langsung Minum Banyak Saat Sahur, Sia-sia Begini yang Benar

Blogs ● Jangan Langsung Minum Banyak Saat Sahur, Sia-sia Begini yang..


Mumsandbabes -

Diposting : 21 May 2018

Menjalankan puasa berarti kita harus menahan lapar dan haus seharian penuh. Kurang lebih selama 13 jam kita tidak mengonsumsi makanan atau minuman apapun.

Meski begitu, kebutuhan kita akan cairan tubuh tak berkurang atau sama saja seperti saat tidak berpuasa.

Rata-rata manusia dalam sehari membutuhkan asupan cairan sebanyak 2 liter atau setara dengan 8 gelas air putih. Memenuhi asupan air sebanyak 8 gelas sehari tersebut wajib dilakukan agar tubuh tak merasa dehidrasi dan kekurangan cairan. Sedangkan selama berpuasa kita tidak bisa minum sembarangan, dan hanya bisa dilakukan saat sahur maupun setelah berbuka.

Jadi terkadang kita suka lupa untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh sesuai yang telah dianjurkan. Untuk menghindari terjadinya hal tersebut kita perlu menyiasati cara minum kita.Walaupun harus memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan banyak minum, sebaiknya Moms tidak minum banyak air sekaligus dalam satu waktu.

Mengonsumsi terlalu banyak air pada satu waktu hampir akan menjadi sia-sia. Karena kelebihan air akan langsung dikeluarkan melalui air seni. Hal ini dapat disiasati dengan minum satu gelas air setiap beberapa waktu, minimal adalah 8 gelas per hari.

Melansir dari Instagram Kemenpora, Zaf Iqbal, mantan dokter Liverpool FC, memberikan saran untuk selalu minum dalam porsi kecil namun berulang-ulang pada malam hari hingga sahur.

Ini akan lebih baik daripada minum dalam porsi sangat banyak saat sahur dengan anggapan sebagai "bekal seharian berpuasa".

SOURCE : INSTAGRAM



Our Brands

Lihat Semua




Follow Us





Top